SELAMAT DATANG

Breaking News
recent

CARA BUDIDAYA IKAN GABUS BAGI PEMULA




CARA BUDIDAYA IKAN GABUS BAGI PEMULA

Budidaya ikan gabus memang sangat menggiurkan apalagi ikan ini sudah menjadi komuditi di salah satu daerah karena ikan ini sering di jadikan olahan makanan khas suatu daerah,jadi tak salah kalau kita membudidayakannya karena mungkin sebagian daerah ikan ini adalah hama,mengapa karena ikan ini sering memangsa ikan-ikan kecil karena itu ikan ini dinamakan ikan predator air tawar karena ikan ini hidup di rawa-rawa dan sungai,
Ikan gabus tak hanya dijadikan makanan olahan berbahan ikan tetapi ikan ini mengandung berbagai vitamin selain daging nya berwarna putih dan mempunyai cita rasa yang empuk dan guri
Untuk kalian yang akan membudidayakannya admin akan memberikan informasi untuk pemula,hal-hal yang perlu di perhatikan ketersediaan tempat,tetapi bagi anda yang tak mempunyai lokasi yang luas tak perlu takut ne admin kali alternatif

  1. Kolam dari beton
  2. Kolam terpal
  3. Menggunakan jaring apung
  4. Kerambah yang terbuat dari bambu
Untuk anda yang mau membudidayakan ikan gabus ini silakan pilih sesuai kemampuan dan yang anda anggap paling mudah, tetapi ada hal yang perlu di perhatikan bagi anda yang mau budidaya dengan teknik kolam terpal Air harus diganti dengan jumlah yang cukup agar kualitas air tetap berada pada kondisi optimum untuk budidaya.Bila di dasar kolam menumpuk kotoran ikan dan sisa pakan maka harus segera dibersihkan dengan pipa goyang yang dihubungkan kedasar kolam dengan peralon 4 inci. Pada budidaya dikolam terpal, pembersihan sisa pakan dan kotoran dilakukan dengan mengalirkan air bagian bawah dengan sistim gravitasi melalui selang.

Pakan untuk budidaya ikan gabus

Ikan gabus yang masih kecil senang makan plankton,udang-udang kecil yang banyak terdapat disungai, serta daun-daunan lunak tumbuhan air. Setelah dewasa ikan gabus makan ikan-ikan yang lebih kecil dari lain spesies. Oleh sebab itu bagi budidaya ikan tawar, ikan gabus merupakan hama. Pada budidaya ikan gabus, pakan yang digunakan sama dengan pakan ikan lele atau patin yang berkadar protein tinggi, 30%. Pakan gabus yang utama adalah anak ikan mujahir, limbah ikan, berupa ikan rucah, keong mas, atau cacing tanah. Pakan pelet berprotin tinggi, lebih dari 30%, bisa diberikan. Perlu dilihat apakah pakan yang diberkan habis dimakan. Berikan pakan dalam jumlah yang tepat. Artinya, tidak berlebih maupun kurang. Pakan yang berlebih akan mengakibatkan menurunya kuwalitas air, sementara kekurangan pakan akan membuat ikan menjadi kanibal, pertumbuhan tidak seragam dan lambat.

Cara pemijahan ikan gabus

Selama pemijahan, selalu amati apakah sudah ada telur yang mengapung di permukaan. Bila sudah ada telur yang muncul di permukaan, ambil dengan sekupnet halus dan masukan ke akuarium untuk di tetaskan, Satu ekor indukan mampu menghasilkan 10.000-11.000 butir telur.Ikan gabus berpijah pada awal musim hujan, yaitu pada bulan oktober - November. Ikan gabus betina dan jantan bekerjasama menyiapkan sarang di antara tumbuhan rumput dekat tepi perairan sungai atau rawa.jadi kalau kita budidayakannya di dalam kolam tersebut sebaiknya di berikan tanaman eceng gondok,atau serabut kelapa untuk sarangnya atau tempat dia memijah,Ikan gabus akan bertelur di sekitar enceng gondok atau tumbuhan air,
Cara merawat telur ikan gabus dan cara pembesaranya

saat ikan gabus telah bertelur terdapat warna kuning yang akan menempel di sarangnya tersebut dan sebaiknya.Pindahkan telur - telur ini menggunakan jaring serokan ke jaring penetasan yang telah disiapkan, jangan kuatir telur akan tenggelam karena telur ikan gabus mempunyai sifat mengambang yang sangat baik. Hal ini di sebabkan kandungan minyaknya demikian tinggi, lemak - lemak ini akan terpisah dari anak ikan dan terlihat mengambang ketika penetasan berlangsung.
Sebaiknya jaring penetasan ini ditempatkan di kolam pembesaran. Tujuannya supaya tersedia kutu air.Di kolam pembesaran ini jumlah kutu air sangat melimpah.Keberadaan kutu air di mulai dengan menebar benih kutu air terlebih dahulu
Telur akan menetas setelah berumur sehari, mereka makan dari kantung - kantung makanan yang menempel pada perut mereka,kantung-kantung makanan ini akan habis setelah mereka berusia tiga hari Pada saat itulah mereka sudah mulai memakan kutu air.
Telur yang tidak menetas akan berwarna putih dan terlihat ada serabutnya


Gantilah makanannya dengan cacing sutera/cacing rambut ketika anakan berusia dua minggu.
Untuk menghindari kanibalisme pemberian cacing sutra tidak boleh terlambat.Semua lubang drainase harus di beri saringan untuk menghindari berpindahnya anak ikan ke kolam lain.
Anakan ikan berwarna jingga merah bergaris hitam, berenang dalam kelompok, bergerak bersama-sama untuk mencari makanan alami yanag berupa plankton. Kelompok ikan yang masih muda selalu dijaga oleh induknya.

BACA INI JUGA; Cara Membudidayakan Ikan belida Yang Menguntungkan Terlengkap

Selamat mencoba
kebunsatwapiak

kebunsatwapiak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEBUN SATWA PIAK. Diberdayakan oleh Blogger.